Berhenti Merokok


Saya bukan termasuk seorang Perokok, tapi saya juga tidak menutupi bahwa saya pernah merokok. Saat saya masih duduk di bangku SMU saya pernah mencoba "apa sih enaknya merokok?". Namun setelah mencoba dan mencoba, saya tidak merasakan dari asiknya merokok. Dan sejak saya mencoba, saat itu juga saya berhenti.

Sekarang saya bekerja di lingkungan Aktiv Rokok, walau ruangan berAC namun hampir semua pegawainya merokok ( termasuk yang wanita ). Jadi mungkin orang yang paling cepat mati disini adalah saya sendiri, karena saya seorang perokok pasiv.

Mungkin ada beberapa orang yang mencoba untuk berhenti merokok dikarenakan faktor kesehatan ataupun finansial, mungkin ini hanya sekedar repost dari seseorang blogger yang saya lupa catat dimana linknya.

Dibawah ini adalah tips untuk anda bagaimana untuk bisa berhenti merokok.

1. Pada saat anda merokok pikirkan 2 hal :
1. pikirkan kalau yang anda bakar dan hisap adalah kesehatan anda.
2. pikirkan kalau yang anda bakar dan hisap adalah uang yang anda cari dengan susah payah.
2. Tekankan selalu pada diri anda bahwa rokok adalah hal yang tidak ada gunanya dan buang-buang waktu bayangkan ketika anda bekerja dan berada di ruangan berAC anda harus keluar dulu untuk merokok dan berarti anda telah membuang waktu 5 menit.
3. Tekankan kalau rokok adalah sarang penyakit, yang bisa membunuh anda.
4. Kalkulasikan pengeluaran anda ketika merokok dan tanpa rokok dan lihat hasilnya.
5. Gantilah mainan di tangan anda yang biasanya diisi oleh rokok dengan pulpen atau sejenisnya.
6. Perbanyak minum air putih.
7. Hindari atau kurangi berhubungan dengan lingkungan perokok untuk sementara, bagi pekerja yang memang berada di lingkungan perokok pada saat keinginan rokok itu datang ingat dalam hati anda bahwa merokok tidak ada gunanya.

Tips ini sudah saya cobakan dan Alhamdulillah saya sudah berhenti merokok sejak juli 2006 sampai saat ini. Semoga bermanfaat.

0 Comments for Berhenti Merokok:

Posting Komentar

Spam is not Good for your Body :)

 
© Blogger Tutorial | Powered by Blogger | Valid X/HTML (Home Page)
Framework: Choen Design: Denny
Back To Top